Desainrumahpedia.com -- Desain rumah kali ini mengusung gaya tropis modern yang menyegarkan dan memiliki tampilan yang menawan. Ukuran rumah ini cukup besar, dengan ukuran bangunan kira-kira sekitar 13x17 meter, diatas lahan 17x40 meter, cocok bagi anda yang memiliki lahan yang luas. Tak hanya tampilannya yang cantik, namun fasilitas yang dimiliki juga lengkap sesuai kebutuhan pemiliknya. Mari simak detail dari Ide Desain Rumah Minimalis Industrial Tropis 1 Lantai (4 Kamar Tidur) berikut ini!
Eksterior Rumah
![]() |
Eksterior Rumah |
Mengusung gaya tropis modern, tampilan rumah ini sungguh menawan. Sisi depan yang memiliki pagar yang unik dan cukup privat, sehingga sangat aman. Bagian pagar ini memiliki 2 pintu, satu untuk kendaraan, dan satunya hanya bisa dilewati oleh orang, cocok bagi anda yang suka sisi praktis tanpa perlu buka tutup gerbang utama. Desain pagar juga menawan menggabungkan elemen kayu, dengan material roster serta tanaman hias, terasa lebih hidup.
Denah Rumah
![]() |
Denah Rumah |
Berikut ini adalah tampilan denah 3D dari rumah ini. Tampak interior memiliki penataan dan desain yang simple dan minimalis, dengan kombinasi warna putih bersih dan elemen kayu, memberikan kesan luas namun tetap hangat dan homey. Rumah ini memiliki fasilitas yang lengkap seperti 4 kamar tidur, total 3 kamar mandi, hingga taman indoor dan juga ruang sholat.
Teras yang Nyaman
Tampak depan rumah sebenarnya sangat sederhana, hanya dengan cat putih saja namun dapat membuat rumah ini terlihat menawan dan luas. Bagian jendela dan pintu menggunakan material kayu, sehingga lebih kokoh dan tahan lama. Lalu bagian halaman depan dibuat taman minimalis, dengan pilihan tanaman tropis untuk memberikan kesan yang rimbun dan lebih fresh. Dibagian sudut depan juga diberi tambahan area santai, dengan kanopi dan set meja kursi yang nyaman.
Garasi Kendaraan
![]() |
Garasi |
Rumah dibangun diatas lahan 17x40 meter, sehingga memiliki sisa lahan yang cukup luas di bagian depan, samping kanan dan belakang rumah. Uniknya, garasi kendaraan dibuat dibagian belakang rumah. Hal ini dapat memberikan rasa aman yang lebih untuk pemiliknya. Desain garasi juga aman dengan kanopi. Jalan samping juga dibuat full paving, sehingga lebih rapi dan tidak becek saat hujan.
Ruang Tamu
![]() |
Ruang Tamu |
Beralih ke bagian interior rumah, ini adalah tampilan dari ruang tamu. Berbeda dengan eksteriornya yang bergaya tropis, sisi interior rumah ini lebih unik dengan kombinasi gaya industrialis modern. Sisi ruang tamu yang eye-catching dengan dinding unfinishednya ini tampak sempurna dengan set sofa modis berwarna hitam.
Taman Indoor
![]() |
Taman Indoor |
Rumah ini juga dilengkapi dengan taman dibagian dalam rumah, dekat dengan ruang tengah, dapur, dan juga kamar tidur utama. Taman ini menjadi tempat sirkulasi udara yang membuat ruangan-ruangan terasa sejuk dan juga terang. Taman kering minimalis ini didesain semi outdoor dengan sebuah kolam ikan kecil yang menambah suasana yang tenang di rumah.
Itulah ide Ide Desain Rumah Minimalis Industrial Tropis 1 Lantai (4 Kamar Tidur). Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini. Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.
Penulis : Rieka
Editor : Munawaroh
Sumber : Amsug Design
Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.