Desainrumahpedia.com -- Desain rumah dengan ukuran 7x9 meter banyak dicari karena ukurannya yang cukup untuk keluarga kecil, tidak terlalu besar namun juga tidak terlalu mungil. Desain rumah ini memiliki tampilan yang minimalis dan elegan, dengan penataan ruang yang nyaman. Mari simak selengkapnya pada Desain Rumah Minimalis Sederhana 7x9 Meter Tapi Punya 3 Kamar Tidur berikut ini
Tampak Depan
![]() |
Tampak Depan |
Desain rumah minimalis ini tampak elegan dan simple, sangat cocok untuk inspirasi rumah anda! Tampak depan terdapat teras kecil, dengan pilar yang membuat tampilan lebih kokoh. Pintu masuk berbahan kayu, serasi dengan kusen jendela rumah. Bagian bawah jendela juga bisa ditambahkan taman minimalis untuk membuat suasana lebih sejuk.
Tampak Samping Kiri
![]() |
Tampak Samping Kiri |
Ini adalah sisi samping kiri rumah. Disini terdapat pintu samping yang mengarah ke lahan samping rumah. Desainnya juga sederhana, dengan tambahan topi-topian untuk pintu dan tiap jendela agar lebih teduh, panas matahari tidak langsung menyengat.
Tampak Samping Kanan
![]() |
Tampak Samping Kanan |
Untuk atapnya, rumah ini menggunakan atap model pelana modern. Tampilannya sederhana, namun dengan konsep berlayer, atap ini jadi lebih modern dan juga terkesan elegan. Lalu bagian menonjol ini adalah kamar tidur, untuk mendapatkan cahaya alami dengan maksimal.
Denah Rumah
Desain Rumah Minimalis 7x9 Meter dilengkapi dengan :
- teras
- Ruang tamu / Ruang keluarga
- 3 Kamar tidur
- Kamar mandi
- Dapur + ruang makan
- Tempat cuci
Itulah ide Desain Rumah Minimalis Sederhana 7x9 Meter Tapi Punya 3 Kamar Tidur !! Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini. Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.
Penulis : Rieka
Editor : Munawaroh
Sumber : AWN Desain
Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.