Inspirasi Rumah Minimalis Type 36 dengan Luas Tanah 72 M2

Inspirasi Rumah Minimalis Type 36 dengan Luas Tanah 72 M2 

Desainrumahpedia.com -- Rumah minimalis type 36 merupakan salah satu tipe hunian yang memiliki banyak peminat dari berbagai kalangan. Model rumah type 36 sangat cocok bagi anda pasangan yang baru menikah atau sebuah keluarga kecil yang bahagia. Sesuai dengan namanya rumah minimalis type 36 memiliki luas bangunan 6x6 meter, lalu rumah ini memiliki luas tanah 72 m2.

Desain rumah minimalis type 36 identik dengan desain minimalis yang praktis. Ukuran hunian yang tidak terlalu luas, seringkali membuat anda kebingungan untuk mendekor interior yang sesuai. Untuk menambah referensi anda, berikut ini Desainrumahpedia.com akan membagikan inspirasi rumah minimalis type 36 milik @veyalvia22 yang bisa anda jadikan sebagai pedoman dibawah ini! Jangan berlama-lama mari simak ulasan lengkapnya dibawah ini!


Desain Eksterior Minimalis

Eksterior Rumah

Fasad rumah minimalis merupakan bagian terluar dari seluruh bangunan, sehingga penting bagi anda untuk merancang eksterior semenarik mungkin. Desain fasad rumah minimalis ini didesain sederhana dengan sentuhan warna putih dan abu-abu ciri khas rumah bergaya minimalis.  Kedua warna ini selain elegan, juga dikenal dengan warna-warna timeless.

Pemilihan sentuhan alami bisa anda hadirkan melalui material batu alam pada eksterior pagar dinding. Batu alam selain membuat tampilan rumah lebih natural juga dapat menambah nilai estetika rumah. Beberapa pot tanaman hias juga dapat menjadi dekorasi yang mempercantik rumah.


Ruang Tamu

Ruang Tamu

Beralih ke dalam hunian, seperti biasanya kita akan disambut ruang tamu karena letaknya yang berada paling depan. Pemilihan furnitur dan penataan interior yang rapi menjadi sebuah solusi untuk menghadirkan desain interior rumah type 36 tetap fungsional dan menawan. 

Hampir sama dengan eksterior rumah, interior dinding juga dibuat cantik dengan sentuhan abu-abu yang menawan. Kombinasi beberapa sentuhan warna kayu yang hangat, berhasil membuat ruangan lebih homey dan hidup.


Konsep Open Space

Konsep Open Space

Rumah minimalis type 36 identik dengan keterbatasan lahan, nah anda tidak perlu khawatir. Ada banyak cara untuk menyiasati agar setiap ruangan tetap nyaman dan fungsional. Salah satunya dengan menerapkan konsep open plan, sangat direkomendasikan di rumah dengan lahan yang sempit. Anda bisa merancang ruang tamu, ruang keluarga, dan dapur dalam satu ruangan tanpa adanya sebuah partisi atau sekat ruangan. Dengan begitu tampilan ruangan pun akan jauh terasa lebih lega.

Anda bisa memisahkan setiap ruangan dengan menggunakan karpet atau sebuah lampu yang berbeda di ketiga ruangan. Tidak hanya berfungsi sebagai sumber pencahayaan saat malam hari, lampu dekoratif untuk dapat mempercantik ruangan. Sangat menarik bukan? 


Dapur L mungil Dengan Meja Minibar

Dapur dan Mini bar

Ingin menghadirkan desain interior rumah type 36 terlihat lebih modern? Inspirasi dapur letter L yang dilengkapi dengan mini bar berikut ini dapat anda coba tiru di rumah. Meja dapur cor dibuat dengan model L, dimana salah satu meja dibuat dengan desain yang lebih tinggi yang difungsikan sebagai mini bar yang fungsional. 

Anda hanya perlu menambahkan dua stool dengan begitu tampilan dapur akan semakin kekinian. Mini bar tidak hanya difungsikan sebagai tempat bercengkerama, tapi dapat anda manfaatkan sebagai meja makan. 


Kamar Tidur

Kamar Tidur

Inspirasi kamar tidur dengan ukuran 2x3 meter di rumah type 36 tampil menawan dengan penataan yang rapi. Desain kamar tidur yang cantik akan membuat anda semakin betah berada di dalamnya. 

Tidak banyak furnitur di dalamnya sebuah tempat tidur bisa anda posisikan berada di dekat jendela, dan sebuah meja rias bisa anda letakkan di samping headboard. Hal ini akan membuat tampilan ruangan lebih lega.  Tampilan dinding polos juga dibuat meriah dengan wallpaper timbul yang membuat tampilan lebih estetik.


Kamar Mandi

Kamar Mandi

Desain kamar mandi bergaya minimalis ini tampil menarik dengan pemilihan gentong teraso atau sebuah bak air yang menawan. Untuk menghindari kesan penuh, anda bisa memilih dengan model gentong yang lebih ramping. Sedangkan furnitur utama seperti kloset duduk dan shower dapat pilih dengan model yang selaras. Anda bisa menambahkan elemen batuan koral untuk dekorasi tampilan lebih natural.



Itulah ide Inspirasi Rumah Minimalis Type 36 dengan Luas Tanah 72 M2. Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini. Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : @veyalvia22


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.