Konsep Ruang Makan Belakang Semi Outdoor

Konsep Ruang Makan Belakang Semi Outdoor 

Desainrumahpedia.com -- Memiliki sisa lahan dibelakang rumah, namun bingung ingin membuatnya menjadi ruangan seperti apa? Maka inspirasi "Konsep Ruang Makan Belakang Semi Outdoor" berikut ini bisa jadi ide yang menarik untuk Anda!



Ruang Makan Minimalis

Ruang Makan

Tampilan yang begitu bergaya dan memanjakan mata. Desain yang minimalis namun dengan sentuhan modern serta berbagai elemen alami yang menghiasi ruangan. Apa saja ya detailnya? Mari simak beberapa gambar berikut ini.



Ruang Laundry

Ruang Laundry

Selain ruang makan, di sudut ruangan ini juga difungsikan menjadi ruang laundry, lho. Tak perlu terlalu luas, asalkan cukup untum menempatkan mesin cuci. Tambahkan wastafel serta kabinet atau rak jika memungkinkan, agar peralatan kebersihan dan cucimu jadi lebih rapi.



Wall Panel

Wall Panel

Agar tampilan ruanganmu tidak membosankan, berikan juga beberapa dekorasi bertema woody yang sesuai dengan konsep ruangan. Misalnya dengan penggunaan wall panel seperti ini sebagai aksen saja. Anda juga bisa menambahkan entertainment seperti TV led jika ingin.



Akses Samping Rumah

Pintu Samping

Jika rumah anda adalah tipe rumah dengan lahan sisa di sisi samping atau bahkan dalam lahan hook, anda bisa menambahkan sebuah pintu yang mengarah keluar. 



Wastafel

Wastafel

Pada sisi samping ruang makan dilengkapi dengan wastafel dan juga kabinet atas bawah. Desain minimalis dan elegan dengan finishing hitam dan led strip sebagai ornamen hidden lamp. Atau anda juga bisa memindahkan dapur yang ada didalam rumah, ke area semi outdoor ini agar lebih praktis.



Semi Outdoor

Semi Outdoor

Ruangan ini merupakan ruangan dengan konsep semi outdoor, meski memiliki atap namun area ini tak sepenuhnya tertutup. Di desain dengan cukup ciamik, menampilkan kesan minimalis modern, namun tetap terasa natural.



Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : Instagram @comodecorarsuacasa


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.