Ide Desain dan Denah Rumah Modern 7x10 M Dengan Fasad Double A-Frame

Ide Desain dan Denah Rumah Modern 7x10 M Dengan Fasad Double A-Frame 

Desainrumahpedia.com -- Rumah kali ini dibangun diatas lahan berukuran 7.8x10.8 meter, merupakan rumah 1 setengah lantai dengan tambahan rooftop di bagian belakang rumah. Rumah ini juga memiliki desain yang rapi dan fasilitas yang cukup lengkap untuk sebuah kelaurga.



Fasad Modern 

Fasad Rumah

Rumah ini menggunakan konsep skandinavia sekaligus dengan sentuhan gaya modern untuk bagian fasadnya. Desain yang khas, rumah ini memiliki bentuk A-frame dengan 2 ukuran yang berbeda. Sesuai dengan gaya minimalis modern mix scandinavia, rumah ini menggunakan warna-warna netral, dengan aksen warna earthy dari wall panel kayu pada area sopi-sopi.



Detail yang Menawan

Fasad Rumah

Jika diperhatikan dengan seksama, maka anda bisa melihat beberapa detail yang menarik dari fasad rumah ini. Yang paling bisa kita lihat adalah penggunaan motif kayu sebagai aksen untuk dinding, dan juga desain jendela kaca besar dengan frame hitam yang elegan. Namun dari sini kita juga bisa lihat detail seperti tali air vertikal, dan juga lampu downlight pada plafon teras dan carport.



Atap Model Pelana

Atap Rumah

Menyesuaikan dengan fasad A-framenya, rumah ini pun menggunakan atap dengan model pelana yang simple dan cukup terjangkau. Desain yang minimalis, dengan tipe perawatan yang cukup mudah, sangat cocok untuk keluarga kecil. Selain itu juga ada tambahan atap dak dan aksen atap kaca untuk skylight.



Denah Rumah 

Denah Rumah 

Rumah ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya adalah :

- Carport

- Teras 

- Ruang Tamu

- Ruang Keluarga, Ruang Makan, dan Dapur

- 2 Kamar Tidur

- 1 Kamar Mandi


Denah Atap Rumah

Rumah ini juga memiliki lantai tambahan dengan ukuran sekitar 4,8 x 5,8 meter. Area tambahan ini kemudian difungsikan menjadi area tangga, void dan juga tambahan kamar tidur. Sehingga total ada 3 kamar tidur di rumah ini. 



Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : Instagram @noman_desainrumah


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.