Inspirasi Desain Rumah Dengan Toko, Fasilitas Lengkap 3 Kamar Tidur

Inspirasi Desain Rumah Dengan Toko, Fasilitas Lengkap 3 Kamar Tidur 

Desainrumahpedia.com -- Inspirasi desain rumah kali ini adalah denah rumah sekaligus toko. Sangat cocok bagi ibu rumah tangga untuk mendapat penghasilan tambahan dengan tetap di rumah saja. "Inspirasi Desain Rumah Dengan Toko, Fasilitas Lengkap 3 Kamar Tidur" berikut adalah contoh desain rumah yang simple namun menawan yang bisa dijadikan contoh.



Fasad Rumah yang Simple

Fasad Rumah

Gaya desain minimalis modern tampak menghias fasad rumah ini dengan sangat baik. Tampilan yang simple namun tetap menawan dengan kombinasi bebatuan alam yang digunakan. Rumah ini juga terlihat memiliki desain atap yang tinggi, tentunya akan membuat bagian dalam rumah terasa sejuk dan nyaman.



Desain Pagar Kekinian

Pagar Rumah

Untuk sebuah rumah dengan toko, anda bisa memilih desain rumah tanpa pagar. Namun jika ingin lebih aman, anda bisa membuat pagar dengan desain seperti ini. Desain simple dan minimalis dengan bahan besi hitam yang kokoh namun dengan lis yang tidak terlalu rapat.



Atap Rumah

Atap Rumah

Sesuai dengan desain eksterior rumah yang simple dan minimalis. Pemilihan model atap yang digunakan pun serasi. Dengan model limasan kombinasi, memberikan dimensi pada rumah ini. Selain itu tiap jendela juga memiliki kanopi dak kecil untuk melindungi dari tampias dan cuaca.



Banyak Bukaan

Layout Ruangan

Rumah ini juga didesain memiliki banyak bukaan. Sehingga area dalam rumah akan terasa lebih sejuk dan segar, terutama dengan desain atap yang tinggi. Terlihat tiap ruangan yang tertata dengan rapi, masing-masing memiliki jendela. Selain di bagian teras, sisi samping kanan dan belakang rumah juga memiliki pintu keluar dengan desain kaca sliding yang cantik.



Denah Rumah

Denah Rumah

Rumah ini memiliki fasilitas yang lengkap termasuk toko dibagian depan. Untuk bangunannya, rumah ini sendiri memiliki ukuran 7 x 13 meter, sedangkan lahannya 15 x 18 meter (LB 91m2/ LT 419m2). Sisa lahan cukup luas dapat difungsikan menjadi taman atau lahan parkir pengunjung toko. Untuk fasilitasnya sendiri diantaranya adalah sebagai berikut:

- Halaman Depan

- Teras

- Toko

- Ruang Tamu

- Ruang Keluarga

- Dapur dengan Mini Bar

- 3 Kamar Tidur

- 2 Kamar Mandi

- Ruang Cuci Jemur

- Taman



Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : IG @archiputra_desain


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.