Inspirasi Desain Gaya Muji Jepang Minimalis di Rumah 9x13 Meter Terbaru

Inspirasi Desain Gaya Muji Jepang Minimalis di Rumah 9x13 Meter Terbaru 

Desainrumahpedia.com -- Ada banyak sekali konsep desain rumah yang bisa dipilih sesuai selera. Salah satunya adalah gaya muji japandi minimalis seperti ini. Tampilan simpel dan minimalis yang menjadi ciri khas membuat rumah ini terasa unik dan menawan. Mari simak "Inspirasi Desain Gaya Muji Jepang Minimalis di Rumah 9x13 Meter Terbaru" berikut ini!



Fasad Minimalis yang Khas

Fasad Rumah

Dari eksterior ini sudah terasa sekali ciri khas gaya muji khas jepang. Tampilan yang simpel dengan kombinasi jendela bulat yang khas. Tampak lebar dengan ukuran depan 13 meter, namun dekorasinya pas dengan model jendela kaca modern dan lampu dinding. Desain secondary skin dari roster juga semakin menunjang keindahan rumah ini.



Pagar Minimalis

Pagar Rumah

Model pagar rumah juga nampak senada dan sangat serasi dengan eksterior rumah. Warna putih sendiri membuat suasana rumah terasa lebih elegan dan juga clean. Desain dinding pagar dengan roster memberikan kesan unik, klasik, namun juga modern. Memberi privasi namun juga tidak terlalu rapat.



Atap Simple

Atap Rumah

Dengan mengusung konsep minimalis di bagian fasad, rumah ini menjadi tampak simpel namun menawan. Desain atap model pelana juga sangat sesuai dengan fasad rumah ini. Dengan penataan yang berlayer membuat rumah menjadi tidak monoton dan terasa lebih berdimensi. Desain atapnya pun lebar, sehingga bisa melindungi dengan maksimal.



Banyak Bukaan

Layout Ruangan

Seperti rumah bergaya tradisional dan klasik, rumah ini pun memiliki halaman yang luas. Rumah dengan banyak bukaan seperti ini semakin mendukung suasana yang asri dan nyaman. Udara yang mudah masuk dan bersirkulasi, serta cahaya matahari yang maksimal akan membuat lingkungan yang sehat bagi penghuninya.



Denah Rumah

Denah Rumah

Rumah ini memiliki fasilitas lengkap untuk sebuah keluarga dengan detail sebagai berikut :

Teras : 9 x 1.5 meter

Carport : 4 x 5 meter

Ruang Tamu, Ruang keluarga : 3 x 7 meter

Lounge : 3.5 x 2 meter

Dapur dan Ruang Makan : 2.5 x 3.5 meter

Kamar Tidur 1 : 3.5 x 2.5 meter

Kamar Tidur 2 : 2.5 x 3.5 meter

Kamar Tidur 3 : 2.5 x 3.5 meter

Kamar Tidur 4 : 3.5 x 2.5 meter

Kamar Mandi 1 : 1.5 x 1.75 meter

Kamar Mandi 2 : 1.5 x 1.75 meter

Ruang Laundry dan Teras Belakang : 7 x 1.5 meter



Itulah ide "Inspirasi Desain Gaya Muji Jepang Minimalis di Rumah 9x13 Meter Terbaru" yang bisa anda jadikan referensi dalam membuat rumah. Tertarik mencobanya? Tunggu berbagai informasi dan artikel menarik lainnya dari kami ya!


Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : Instagram.com/ @archiputra_desain


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.