Ide Kreatif Mendekorasi Rumah Type 36/60 Jadi Minimalis nan Menawan

Ide Kreatif Mendekorasi Rumah Type 36/60 Jadi Minimalis nan Menawan 

Desainrumahpedia.com -- Rumah subsidi bertype 36/60 juga bisa tampil beda dan menawan jika didesain dengan tepat dan sebaik mungkin. Dengan ukuran yang cukup minimalis, rumah tipe ini sangat cocok bagi sebuah keluarga kecil. Nah jika anda memiliki rumah setipe dengan ini, agar lebih menarik, cobalah "Ide Kreatif Mendekorasi Rumah Type 36/60 Jadi Minimalis nan Menawan" berikut ini.



Teras Minimalis

Teras

Tidak banyak dekorasi yang berlebihan. Teras rumah ini cukup minimalis dan juga memiliki tampilan yang simpel. Dilengkapi dengan 2 kursi plastik dan meja kotak, desainnya juga unik sehingga tidak terasa norak. 



Teras ala Cafe

Teras Estetik

Selain teras mungil diatas, ada lagi area santai di bagian depan rumah. Area ini memiliki tampilan yang cantik dengan pot dan kursi yang terbuat dari semen cor, pagar roster, dan tanaman hijau ala cafe yang estetik. Dibagian bawahnya juga disulap menjadi kabinet, sangat dfungsional untuk tempat menyimpan barang-barang.



Ruang Tamu

Ruang Tamu

Tampak lapang dan lega. Ruang tamu ini memiliki ukuran yang cukup luas, yang menjadikannya bisa difungsikan menjadi ruang keluarga sekaligus. Dilengkapi dengan sofa bed leter L dengan bahan velvet yang halus, rak minimalis, kabinet, dan juga TV led. Dekorasinya juga tidak berlebihan. Terlihat juga rumah ini memiliki desain high ceiling.



Dapur

Area Dapur dan Ruang Makan

Bagian belakang rumah terlihat cukup luas namun memiliki desain yang memanjang. Di bagian kiri difungsikan menjadi dapur dan ruang makan. Dapurnya rapi menggunakan meja cor berbentuk L yang ditambahkan dengan gorden berwarna krem yang cantik.



Area Laundry

Ruang Cuci Jemur

Dibagian kanan dapur ada ruang cuci jemur. Ruang cuci jemur atau laundry ini terletak dibagian ujung ruangan. Dilengkapi dengan mesin cuci dan juga rak minimalis serta jemuran lipat. Dengan atap skylight diatasnya, ruangan ini jadi tampak terang saat siang hari.



Kamar Tidur

Kamar Tidur

Untuk kamar tidurnya pun juga memiliki desain yang minimalis dan simpel. Dilengkapi dengan springbed yang nyaman dengan motif sprei yang  cantik. Disampingnya juga ada meja rias dengan model yang multifungsi lengkap dengan cermin. Bagian dinding nampak elegan dan cantik dengan tambahan wall batten dan led strip berwarna warm. 



Kamar Mandi

Kamar Mandi

Dengan ukuran 36, rumah ini memiliki 1 kamar mandi. Kamar mandi terletak di antara ruang tamu dan dapur. Desainnya minimalis dengan kombinasi keramik dinding putih dan lantai keramik bermotif. Dilengkapi dengan bak mandi plastik dan kloset duduk serta rak minimalis untuk tempat peralatan mandi.



Itulah ide "Ide Kreatif Mendekorasi Rumah Type 36/60 Jadi Minimalis nan Menawan" yang bisa anda jadikan referensi dalam rumah anda. Tertarik mencobanya? Tunggu berbagai informasi dan artikel menarik lainnya dari kami ya!


Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : @ogiya.gsk


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.