7 Inspirasi Model Teras Rumah Model Limasan Paling Populer

 

7 Inspirasi Model Teras Rumah Model Limasan Paling Populer 


Desainrumahpedia.com -- Teras merupakan bagian rumah paling depan yang dapat memberikan sebuah kesan bagi orang lain maupun para penghuni rumah. Teras juga merupakan bagian rumah yang beratap. Ada banyak sekali jenis atap, salah satunya adalah model atap rumah limasan. "7 Inspirasi Model Teras Rumah Model Limasan Paling Populer" ini bisa anda jadikan referensi membuat teras rumah yang menarik.

Atap rumah model limasan cukup populer digunakan selain atap model pelana, Jika atap pelana memiliki dua sisi, atap limas biasanya berciri khas memiliki empat sisi. Biasanya model atap ini bisa kita temui di rumah tradisional jawa, tetapi atap ini juga bisa di aplikasikan pada rumah minimalis modern. Penasaran dengan pembahasannya? Yuk simak baik-baik!



Teras Minimalis Dengan Taman Depan Rumah

@archiputra_desain

Desain yang pertama adalah rumah minimalis dengan teras dan juga area taman di depan rumah. Desain seperti yang terlihat pada gambar di atas sangat cocok bagi anda yang memiliki lahan terbatas. 

Karena bagian teras cukup minimalis, oleh karena itu anda bisa menambahkan kursi taman sebagai ganti dari kursi teras rumah. Isilah lahan tersebut dengan rumput halus dan beberapa tanaman hias dengan perawatan yang mudah agar rumah anda terasa lebih sejuk.



Desain Atap Limasan Modern

@desain.rumah.idaman


Rumah ini di desain dengan atap limasan tetapi dengan campuran konsep minimalis modern ala rumah masa kini. Atap model limasan digunakan di bagian utama rumah, sedangkan bagian teras menggunakan atap kotak modern, dan bagian garasi menggunakan atap pelana. 

Terlihat bagian teras dan taman depan rumah sangat asri dan sejuk dengan rumput halus dan juga beberapa tanaman hijau yang rindang. 



Rumah Mungil Dengan Konsep Minimalis

@inspirasiterasrumah 

Inspirasi selanjutnya ini juga dapat anda jadikan referensi pada rumah minimalis anda. Seperti yang terlihat pada gambar di atas, rumah ini di desain dengan konsep minimalis yang cukup populer digunakan. Dengan atap limasan, rumah ini menjadi lebih terlihat modern. 

Anda bisa menempatkan set kursi sederhana dari rotan atau kayu dan meja kecil di depan teras. Lalu tempatkan juga satu pot tanaman hias di sudut teras untuk menyegarkan suasana.



Teras Rumah dengan Konsep Rustic Minimalis 

@inspirasiterasrumah 


Konsep selanjutnya adalah teras minimalis dengan sentuhan rustic yang alami. Konsep rustic sendiri didominasi dengan elemen-elemen alami, dan warna-warna netral serta earth tone yang hangat. Di bagian teras anda bisa menempatkan kursi rotan berbentuk unik membulat seperti pada gambar di atas. 

Anda bisa menggunakan lampu berwarna kekuningan yang menambah kesan hangat di area ini. Lalu pada depan teras dan sekeliling rumah, sebaiknya ditambahkan beberapa tanaman hijau agar suasana rumah menjadi lebih sejuk dan udara menjadi lebih segar.



Konsep Atap Limasan Pada Rumah Dua Lantai

@inspirasiterasrumah 

Atap dengan model limas seperti ini juga dapat diterapkan pada rumah dengan dua lantai. Terlihat bahwa atap bagian utama rumah tersambung dengan atap balkon dan teras rumah. Pada teras rumah di hias dengan kursi dua buah kursi kayu dan satu meja kecil. 

Selain itu penempatan taman di samping teras juga menjadi daya tarik tersendiri pada rumah ini. Pemilihan warna lampu teras dan lampu taman berwarna kuning juga sangat tepat dengan konsep rumah.



Atap Limasan Rumah Tradisional

@monica_oemardi

Bagi anda yang menyukai hal unik tradisional, mungkin anda cocok dengan konsep ini. Rumah yang ada pada gambar di atas merupakan rumah tradisional di wilayah jawa tengah. Atap model limasan memang sangat umum digunakan pada rumah tradisional jaman dahulu. 

Selain membawa nilai keunikan karena kesan tradisional, rumah ini juga memiliki nilai estetika khusus yang menjadi ciri khas. Anda bisa menjadikan konsep rumah tradisional seperti ini sebagai inspirasi membuat rumah impian anda. 



Teras Rumah Minimalis dengan Tangga

@pinterest


Konsep teras rumah dengan model atap limasan selanjutnya adalah seperti yang terlihat pada gambar di atas. Rumah seperti ini juga cukup populer dijadikan inspirasi bagi banyak orang. Desain rumah seperti ini membawa kesan yang lebih modern sekaligus minimalis. 

Pada bagian teras di hias dengan tiga buah tiang rumah dengan konsep alami dengan look dari batu bata ekspos dan marmer yang mewah. Lalu ditambahkan pula kursi dari beton yang dibuat menyambung dengan tiang dan tembok di sudut rumah sebagai pengganti kursi teras rumah. Rumah ini terasa hangat dan nyaman dengan dominasi warna earth tone.



Itulah ide "7 Inspirasi Model Teras Rumah Model Limasan Paling Populer" yang bisa anda jadikan referensi pada rumah anda. Tertarik mencoba salah satunya? Tunggu berbagai informasi dan artikel menarik lainnya dari kami ya!


Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : Berbagai sumber


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.