Desainrumahpedia.com -- Pemberian pagar termasuk suatu konsep yang harus ada di bagian rumah anda. Banyak keuntungan apabila anda memberikan pagar pada rumah. Pemberian pagar dapat meningkatkan keamanan dan perlindungan rumah dari masuknya hewan liar, pencuri atau bahaya lainnya. Selain itu, pagar juga memiliki unsur estetika sehingga dapat mempercantik tampilan fasad rumah. Anda harus cermat dalam memilih desain model pagar yang pas dan tentunya tidak menguras budget anda.
Bagi anda yang masih kebingungan memilih desain model untuk pagar rumah, kami hadirkan Beberapa Inspirasi Pagar Rumah Minimalis Trend Tahun Ini, yang bisa menjadi referensi anda. Semoga bermanfaat..
1. Pagar Rumah Minimalis yang Elegan
@aldianty1717 |
Inspirasi pertama kami hadirkan desain pagar untuk rumah minimalis yang cantik nan simpel. Model pagar yang digunakan cukup sederhana sehingga tidak mempersulit akses jalan anda. Pemilihan warna putih pada pagar membuat rumah terkesan lebih elegan dan bersih. Anda bisa menghadirkan beberapa tanaman di dinding pagar agar tampilan fasad anda semakin asri.
2. Pagar Batu Alam yang Kokoh
@susihandayani80 |
Berikut ini tampilan model fasad dengan pagar batu alam. Pengaplikasian batu alam pada dinding pagar dapat menambah tampilan fasad anda semakin kokoh menawan. Material batu alam juga dianggap lebih tahan lama dan bisa memberikan kesan rumah anda menjadi lebih natural.
3. Pagar Aestetik di Rumah Mungil
@windhadj |
Bagi anda yang memiliki buah hati cukup aktif, model desain pagar ini cocok untuk anda. Rumah akan semakin aman dengan gaya pagar tinggi yang tertutup, sehingga anda tidak perlu khawatir ketika buah hati sedang bermain di teras. Anda bisa memilih warna pagar yang matching dengan warna teras agar tampilan rumah anda semakin cantik serasi.
4. Pagar Cantik di Rumah Minimalis
@ervin_rosy |
Model pagar ini cocok digunakan untuk jenis rumah apapun. Desain pagar ini terlihat matching dengan kombinasi warna putih dan coklat bata. Penggunaan material pagar wood plank ini juga dapat menambah tampilan fasad anda lebih simpel namun terkesan elegan dan modern.
5. Pagar Simpel dan Unik
@rumah_qysydrell |
Pemilihan desain pagar tak harus berukuran yang tinggi. Untuk rumah minimalis yang anda miliki, desain pagar ini sangat cocok karena memiliki penghawaan yang baik. Kombinasi elemen batu alam dengan cat bernuansa soft natural yang tidak mencolok sehingga suasana rumah anda menjadi menenangkan dan tidak membosankan.
Itulah Beberapa Inspirasi Pagar Rumah Minimalis yang Menjadi Trend Tahun ini, ingin tiru yang mana? Semoga anda menyukai desainnya.
Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.
Penulis : Vara Khoyuna
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber
Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.