Inspirasi Desain Rumah Type 36/72 dengan Gaya American Style yang Mempesona, Bisa Jadi Referensi


Desainrumahpedia.com -- Memiliki rumah yang indah tentu saja akan membangun kepercayaan diri dari pemilik. Tampilan yang indah juga akan membuat perasaan pemilik lebih nyaman dan positif karena dapat memiliki rumah yang mungkin telah diidamkan. Salah satu model rumah yang bisa menjadi ide bagi anda adalah gaya American, meskipun tak banyak digunakan pada hunian Asia khususnya Indonesia, namun memiliki rumah bergaya American classic ini akan menjadi tantangan menarik dan membuat hunian anda unik serta berbeda dari yang lain. Bagi anda yang tertarik, simak ulasan berikut mengenai Inspirasi Desain Rumah Type 36/72 dengan Gaya American Style yang Mempesona, Bisa Jadi Referensi.

 

 Tampak fasad rumah


Desain rumah ini memiliki type 36 yang tampak indah dengan fasad yang dibuat model America. Apa yang membuatnya memiliki identitas rumah America yang khas? Hal tersebut dapat tampak dari penggunaan satu warna all white yang tampak pada fasad depan rumah ini yang kemudian tetap terasa menarik dengan sentuhan keramik vintage pada lantainya. Selain warna putih yang tampak menarik, desain rumah ini juga menggunakan dinding dengan ukiran simpel yang biasa disebut dengan tali air, sedangkan pada bagian sopi-sopi, menggunakan bata ekspos yang kemudian secara keseluruhan di balut dengan warna putih yang tampak bersih dan rapi.


Desain ruang tamu

Memasuki bagian dalam rumah, warna putih tetap menjadi andalan untuk dinding utamanya sehingga membuat ruangan tampak lebih luas dari skala aslinya. Untuk memberikan kesan yang lebih cerah dan hidup, ruang tamu ini menggunakan perabot yang memiliki warna vibrant, hal tersebut dapat dilihat dari sofa dan karpet lantainya. Untuk sentuhan terakhir yang manis, ruang tamu ini juga menggunakan lampu gantung industrial yang membuatnya terasa stylish.



Dekorasi dinding simple

Dengan ruangan yang bernuansa putih menyeluruh dirasa perlu menghadirkan dekorasi yang tampil on point. Hal ini dihadirkan pada dinding yang memiliki komponen pernak-pernik indah dan menjadikan ruangan tetap dapat berfungsi dengan baik tanpa terganggu dengan keberadaannya yang dirasa lebih praktis. Beberapa dekorasi yang digunakan diantaranya terdapat beberapa pigura, wall grid, dan juga terdapat rak display yang digunakan untuk memajang piala anak atau jika tidak, tambahan dekorasi kecil seperti tanaman akan tepat ditempatkan pada rak dinding ini.

 

 

Penataan ruang belajar dan bermain

Biasanya memiliki anak yang masih kecil akan sangat senang dengan aktivitas bermain dan sesuatu pengetahuan yang baru. Tentu saja itu dapat mendorong pemilik untuk menciptakan area bermain sekaligus belajar ini. Agar tetap memiliki area yang rapi, tambahan rak dengan beberapa container box juga menjadi pilihan yang sempurna bagi ruangan ini, sehingga secara tak langsung juga dapat membantu anak menumbuhkan sikap mandiri dan tanggungjawab.


Desain kamar anak

Ingin menciptakan kamar tidur anak memang gampang-gampang susah. Karena desain yang dibuat tentunya harus tepat dan dapat bermanfaat untuk tumbuh kembangnya. Pada desain kamar anak ini memiliki dinding dengan motif gelombang yang menggunakan mural wall painting. Warna abu dipilih dengan tone yang soft untuk tetap memberikan kesan yang tenang dan luas pada ruangan.



Desain kamar mandi

Area terakhir yang tak luput dari pembahasan adalah kamar mandi. Memiliki kamar mandi berukuran minimalis tetap diusahakan untuk dapat tampil dengan kesan luas dan bersih. Hal ini didapatkan dengan pengaplikasian keramik dinding dengan warna putih yang memiliki susunan bata. Untuk interior di dalamnya sendiri, selain dapat memuat shower dinding yang ramping, kamar mandi ini juga dilengkapi dengan kloset duduk, sehingga satu ruangan tetap memiliki fungsi yang komplit.




Itulah Inspirasi Desain Rumah Type 36/72 dengan Gaya American Style yang Mempesona, Bisa Jadi Referensi. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi anda. Terimakasih.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya. 

 

Penulis  : Hafidza
Editor    : Munawaroh
Sumber :Berbagai sumber

 

Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.