Desainrumahpedia.com -- Saat anda mendesain rumah terdapat banyak elemen yang perlu anda perhatikan. Salah satunya adalah lantai rumah, banyak pilihan material penutup lantai rumah yang bisa anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Apabila seringkali keramik menjadi pilihan utama karena memang kemudahan untuk mendapatkannya dan tentunya lebih hemat budget. Tetapi jika anda menginginkan tampilan rumah dengan lebih mewah dan ekslusif, pilihan lantai granit dapat anda jadikan sebagai pilihan. Penggunaaan lantai granit selain menawarkan tampilan yang menarik, ada beberapa kelebihan lainnya.
Jika anda masih kebingungan menentukan pilihan, kali ini Desainrumahpedia.com akan membagikan beberapa kelebihan lantai granit dibanding lainnya yang bisa menginspirasimu!
Lantai granit polos dengan perawatan yang mudah
@varamelodia |
Inspirasi pemakaian lantai granit yang pertama sengaja dipilih dengan warna netral polos untuk menghadirkan kesan rumah yang lebih bersih. Kelebihan lantai granit yang pertama adalah perawatannya yang mudah. Bahkan anda hanya perlu menyapu dan mengepel untuk menampilkan lantai yang kinclong.
Pemilihan lantai warna polos juga terlihat selaras dengan material marmer pada top table pada mini bar yang terlihat lebih menawan.
Lantai granit motif yang tampil menarik
@detikapatra |
Selain lantai ruang tamu, aplikasi lantai granit dapat anda gunakan untuk kamar mandi. Desain kamar mandi sengaja dipadukan dengan lantai granit motif untuk tampilan yang tidak terlalu monoton. Apalagi dibagian sisi dinding kanan dan kiri sudah menggunakan keramik subway polos. Sedangkan lantai granit motif terlihat memukau pada dinding bathtub dan lantai kamar mandi.
Tampilan lantai granit yang dapat membuat tampilan interior terlihat menarik menjadi kelebihan daripada lantai lainnya.
Lantai granit yang terlihat mewah
@maya_artharina |
Ingin menghadirkan tampilan interior terlihat mewah? Anda bisa mencoba menerapkan material granit dengan corak indah seperti lantai marmer berikut ini. Apabila dibandingkan dengan lantai marmer, pemilihan lantai granit tentunya jauh lebih ekonomis.
Tampilannya pun tidak kalah indah. Apalagi jika anda kombinasikan dengan sentuhan furnitur gold yang mewah pada furnitur lainnya.
Lantai granit yang tahan lama
@rdyunita |
Kelebihan lainnya dari lantai granit berikutnya memiliki ketahanan yang lebih lama. Ruang keluarga diatas menggunakan lantai granit dengan motif kayu yang dapat menciptakan atmosfer ruangan terasa lebih homey, Pemilihan lantai motif kayu juga terlihat selaras dengan dominasi interior yang ramah lingkungan yang lainnya.
Untuk menambah suasana ruangan yang lebih hidup, anda bisa menggunakan dekorasi tanaman hijau yang dapat mempercantik ruangan.
Lantai granit yang lebih aman
@rumahbiasabiasasaja |
Hampir seluruh rumah mengaplikasikan lantai granit untuk teras dan bagian dalam rumah. Pemilihan lantai bernuansa putih polos juga terlihat harmonis dengan seluruh gaya hunian.
Dalam pembuatan lantai granit melalui proses yang lama sehingga tidak heran lantai jenis ini terlihat lebih kokoh. Dan kelebihannya lainnya lantai granit juga dinilai lebih aman bagi anggota yang memiliki alergi terhadap debu. Saat kotor pun lantai ini juga mudah dibersihkan hanya dengan menyapunya setiap hari.
Itulah beberapa kelebihan lantai granit dibanding lainnya yang dapat menambah referensi anda. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi anda. Terimakasih.
Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.
Penulis : Hafsah
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber
Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.