Inilah 7 Contoh Tangga Orang Kaya, Berasa Jadi Sultan

 


Desainrumahpedia.com -- Apakah anda sedang berencana membangun sebuah hunian dua lantai atau rumah bertingkat? Jika iya, tangga merupakan elemen vital yang tidak boleh anda lewatkan. Dalam mendesain sebuah tangga yang menghubungkan antar lantai hunian, terdapat banyak hal yang perlu anda perhatikan. Mulai dari material yang digunakan, ukuran yang ideal, hingga model tangga yang disesuaikan dengan konsep interior hunian.
Desain tangga rumah yang indah akan menambah nilai estetika rumah untuk tampil lebih elegan. Untuk menambah referensi anda, kali ini Desainrumahpedia.com akan membagikan inspirasi 7 contoh tangga orang kaya, berasa jadi sultan yang dapat anda jadikan sebagai pedoman di rumah!



1. Desain tangga elegan dengan sentuhan kayu

@rumahnayyara20

Inspirasi contoh tangga rumah minimalis yang pertama dipenuhi dengan material kayu yang tidak pernah gagal menampilkan kesan interior terlihat lebih elegan dan mewah. Apalagi bagian railing dipadukan dengan material kaca transparan sebagai pembatasnya yang menampilkan kesan lebih luas dan memukau.
Menariknya bagian ruang bawah tangga dimanfaatkan sebaagai lemari penyimpanan yang fungsional. Detail lemari bawah tangga dibagi menjadi 5 pintu, untuk pintu paling tinggi dibuat tanpa ambalan yang digunakan penyimpanan vacum cleaner dan karpet. Keseluruhan lemari memiliki ukuran 270 cm, tinggi lemari 180cm dengan bahan Plywood lapis HPL dengan kombinasi pintu rotan yang menawan.

2. Desain tangga rumah minimalis modern

@rumahminimalis_idn

Inspirasi model tangga yang kedua didesain modern yang menampilkan kesan hunian terlihat mewah. Tangga ini dirancang dengan model U shape yang sering digunakan untuk menyiasati ruangan tidak terlalu luas. Karena untuk membangunnya tidak memakan banyak kapasitas ruangan. 
Bagian interior dinding bordes tangga dibuat dengan elemen kaca sehingga merefleksikan ruangan agar tampil lebih luas. Sedangkan ruang bawah tangga dimanfaatkan sebagai taman indoor yang dapat menyegarkan rumah. 

3. Desain tangga bergaya klasik 


@momscrib

Desain tangga rumah bergaya klasik modern ini dirancang sekaligus untuk memisahkan antara foyer dan living room. Nah untuk menghindari kesan penuh pada ruangan, desain railing dibuat hanya berada di satu sisi saja untuk menghadikan konsep open space yang fungsional.
Masih menggunakan model tangga U shape kali ini material railing digunakan material stainless. Material stainless terkenal dengan ketahanannya dan tampilan yang menawan

4. Desain tangga mewah dengan railing kaca

@ji_wiwi

Model tangga U sering kita temui dibanyak rumah minimalis karena memang direkomendasikan khusus untuk hunian dengan kapasitas ruangan kecil dan tidak terlalu luas. Desain tangga dengan material utama beton ini terlihat mewah dengan kombinasi railing tangga bernuansa kaca transparan yang elegan. 
Agar tampilan desain interior semakin cantik anda dapat menambahkan elemen tanaman hijau di sudut ruangan, sehingga suasana ruangan pun terasa lebih sejuk.


5. Inspirasi tangga minimalis nuansa putih

@ifa_ade

Mengusung konsep rumah minimalis, desain tangga rumah pun didesain simple tapi tetap elegan dengan nuansa putih yang menawan. Untuk menghadirkan suasana rumah terasa lebih homey, anda dapat menempatkan pijakan anak tangga material kayu jati solid. Untuk detail ukuran anak tangganya memiliki panjang 27 cm. Lebar 90 cm, tinggi 20 cm.
Daripada membiarkan ruang bawah tangga kosong, anda dapat memanfaatkannya sebagai dapur yang fungsional. Penggunaan furnitur built in juga dapat menampilkan kesan ruangan terlihat rapi dan juga membantu menghemat kapasitas ruang yang tersedia.

6. Desain tangga rumah minimalis nuansa navy

@faiza_home

Untuk menampilkan desain tangga rumah minimalis tampil lebih menarik dan jauh dari kesan monoton. Inspirasi dekorasi tangga dengan tambahan quotes penyemangat berikut ini dapat anda coba terapkan di rumah. Desain tangga dengan model U shape ini dirancang aman dengan jarak antar anak tangga yang tidak begitu curam. Bagian railing didesain dengan finishing nuansa navy yang sesuai dengan tema interior rumah. Warna navy sendiri menampilkan kesan tampilan rumah yang lebih elegan dan mewah.

7. Desain tangga mewah dengan lighting yang menawan

@citraki

Contoh tangga rumah minimalis yang tarakhir terlihat mewah dengan kombinasi lighting yang memukau. Aplikasi lighting dibagian dalam anak tangga dengan warna cahaya warm white berhasil membawa suasana ruangan yang lebih homey dan cozy,
Nuansa sejuk dapat anda coba hadirkan dengan menambahkan dekorasi tanaman hijau di setiap sudut anak tangga. Bagian ruang bawah tangga difungsikan sebagai lemari penyimpanan dan perpustakaan mini yang nyaman.

Nah itulah 7 contoh tangga rumah mewah yang dapat anda jadikan sebagai inspirasi. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi anda. Dari contoh tangga diatas mana desain yang menjadi favorit anda?

Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis   : Hafsah
Editor     : Munawaroh
Sumber   : Berbagai sumber

Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.