Desainrumahpedia.com -- Tiang atau pilar rumah tidak hanya memiliki fungsi utama sebagai penyangga struktur bangunan diatasnya. Tetapi jika anda desain tepat, tiang teras akan menambah nilai estetika seluruh hunian. Desain model tiang yang indah tentunya akan menjadikan tampilan fasad rumah tampil lebih menarik dan estetik.
Terdapat variasi desain tiang teras yang bisa anda pilih sesuai dengan konsep rumah hingga selera pemilik hunian. Salah satu model tiang yang paling sering digunakan adalah model segi empat. Memiliki desian yang simple tapi tetap elegan, menjadikan tampilan teras yang lebih modern. Tertarik untuk menerapkannya di rumah? Yuk simak dulu 7 contoh desain model tiang teras segi empat untuk hunian modern yang bisa anda jadikan sebagai referensi!
1. Desain tiang teras segi empat semen
Instagram/tamanhalaman.id |
Inspirasi contoh desain model tiang teras yang pertama mungkin sudah sering anda lihat di berbagai rumah bergaya minimalis. Menggunakan bahan utama semen, menjadikan proses pembuatan tiang teras menjadi lebih mudah dan anda bisa mengkreasikan sesuai dengan kebutuhan hunian.
Model tiang teras dengan bahan utama semen juga bisa anda lapisi dengan cat sesuai dengan konsep rumah. Untuk desain teras diatas menggunakan kombinasi krem dan hitam dibagian bawah yang selaras dengan seluruh eksterior hunian.
2. Tiang teras segi empat dengan kombinasi batu alam putih
Instagram/tamanhalaman.id |
Fasad rumah menjadi bagian pertama yang akan dilihat seseorang, hal ini mengharuskan anda untuk mendesain sebaik dan semenarik mungkin. Inspirasi model tiang teras segi empat yang dilapisi dengan material batu alam jenis Paras jogja dengan nuansa putih yang berhasil menjadikan keseluruhan tampilan fasad rumah terlihat lebih elegan dan modern.
Kombinasikan dengan beberapa tanaman hijau untuk tampilan teras yang lebih indah dan sejuk.
3. Desain model tiang teras segi empat futuristik
Instagram/mrs.ije |
Model tiang teras segi empat ini dibuat dengan material utama beton yang memiliki fungsi utama sebagai penopang struktur bangunan yang berada di atasnya. Menyesuaikan dengan konsep hunian yang bergaya minimalis futuristik, model tiang teras dibuat dengan model segi empat yang berukuran sedang yang menjadikan tampilan teras lebih modern.
Sedangkan untuk finishing hadir dengan nuansa putih bersih selatas dengan tema rumah yang memiliki dominasi warna putih.
4. Model tiang teras segi empat minimalis
Instagram/dian_bahroinuddin |
Ide desain model tiang teras segi empat selanjutnya hadir dengan nuansa hitam yang menjadikan eksterior rumah lebih elegan. Tiang ini masih menggunakan material semen yang memang memiliki keunggulan lebih mudah dibentuk dan di kreasikan. Dibagian atas tiang teras dibuat variasi model dak cor yang dibuat lebih sejuk dengan dekorasi tanaman Lee kwan yew.
5. Model tiang teras segi empat batu alam
Instagram/tamanhalaman.id |
Ciptakan desain rumah yang lebih natural dengan menggunakan model tiang teras segi empat batu alam. Tidak hanya satu jenis batu alam yang bisa anda gunakan untuk melapisi tiang teras, kombinasikan beberapa corak untuk tampilan teras yang lebih bervariasi. Kemudian anda bisa menyusunnya secara beraturan untuk mendapatkan tampilan luar rumah yang semakin memukaiu.
6. Model tiang teras segi empat berwarna
Instagram/rumah_haunan |
Memiliki warna cat fasad rumah menjadi hal yang susah-susah gampang. Pasalnya hal ini akan mempengaruhi keselurhan tampilan hunian. Termasuk pemilihan warna tiang teras yang tidak boleh anda lewatkan. Inspirasi tiang teras dengan nuansa hijau cerah berikut ini selain cantik juga memiliki kemampuan untuk menyegarkan mata. Pilihan warna hijau disesuaikan dengan eksterior dinding teras yang juga bertema hijau.
7. Desain tiang teras granit
Instagram/17updaterumahjogja |